Apartemen 40 m² yang Setiap Sudutnya Instagrammable

Rachel Audrey Rachel Audrey
The mansion, aidecore aidecore Asian style living room Plywood
Loading admin actions …

Mendekorasi apartemen bukan hal gampang, selain luasnya terbatas juga furniturnya seharusnya kompak dan dibuat spesial untuk desain interior di dalamnya. Anda ingin memakai jasa desainer interior dan furnitur? Bisa dan ternyata harganya tidak semahal yang dibayangkan. Contohnya saja untuk apartemen di The Mansion, Jakarta ini. Dengan ukuran 7 × 2.7 × 6 m / 40 m² (Panjang, Tinggi, Lebar / Area) biayanya hanya 120juta sudah termasuk semua furnitur yang ada di dalamnya. Praktis dan pasti fungsional serta cantik untuk difoto:

1. Ada Kamar Tidur Super Kecil

bagaimana jika Anda butuh 1 ruangan untuk kamar tidur tapi ukurannya kecil sekali? Desainer interior akan menemukan jawabannya. Contohnya seperti ini, Anda bisa bayangkan di mana bisa membeli set ini jika tidak didesain khusus untuk apartemen Anda?

2. Saatnya Berkumpul Dengan Keluarga

Ini adalah opsi pertama untuk ruang keluarga jika Anda tidak ingin terlalu banyak komposisi warna dalam satu ruangan. Cukup meggunakan tiga warna inti, di sini Anda bisa berfoto #ootd setiap hari dan menghabiskan waktu bersama keluarga untuk berkumpul melihat acara yang disukai bersama.

3. Area Dapur Minimalis

Apartemen umumnya tidak memiliki area dapur yang luas, oleh sebab itu pilihan desain minimalis tetap jadi idola. Semuanya set berwarna putih, dengan banyak lemari penyimpanan. Tidak ada barang tergeletak sembarangan. Tambahkan juga kursi untuk duduk-duduk, meja dapur jadi punya manfaat ganda yaitu untuk tempat makan juga. Praktis dan hemat ruangan bukan?

5. Opsi dapur Lainnya

Jika ruangan dapur yang Anda miliki lebih sempit dari sebelumnya, Anda bisa melirik yang ini. Benar-benar hanya butuh sedikit ruang dan tetap fungsinya maksimal.

4. Jika Ingin Lebih Berwarna

Ini opsi kecua untuk ruang keluarga jika Anda ingin yang lebih berwarna. Ada sofa berwarna turkis tua yang warnanya kontras dengan sekitarnya.

6. Jika Ingin Ruang Keluarga Lebih Bergaya Anak Muda

Gaya anak muda identik dengan poster dan juga tulisan-tulisan motivasi yang dipasang di dinding. Anda bisa mengaplikasikannya juga di ruang keluarga. Ditata dengan rapi seperti ini, hasilnya justru membawa perubahan besar dalam dekorasi ya? Sederhana, tidak butuh banyak biaya tapi cantik!

Need help with your home project?
Get in touch!

Highlights from our magazine